Monday, February 23, 2015

Pentingnya peristiwa dan suasana dalam menciptakan komposisi

Menurut beberapa pakar musik peristiwa, suasana, manusia dan benda bisa menjadi pendorong untuk menciptakan komposisi. Misalnya ketika anda mengalami momen manis dengan pasangan, atau sebaliknya mendapat momen buruk dengan pasangan hal itu bisa anda jadikan inspirasi untuk membuat sebuah komposisi.

Pentingnya peristiwa dan suasana dalam menciptakan komposisi


Bahkan sebuah cerita pendek dalam majalah pun bisa anda jadikan inspirasi untuk membuat komposisi. Kuncinya adalah anda harus menjadi sosok yang peka dan sensitif, dengan kepekaan anda bisa merasakan dorongan disekitar anda. Lingungan secara otomatis akan memengaruhi anda dan memaksa anda untuk menggambarkannya dalam sebuah melodi.
Untuk tahap awal mungkin terasa sangat sulit namun jika anda sudah terbiasa maka tidak akan terasa. Inilah mengapa para musisi kerap menyendiri dengan dalih memahami lingkungan. Itu karena mereka sedang belajar tentang apa yang bisa dia curi dari lingkungannya, bisa kebahagiaan, kesedihan ataupun keragu-raguan.


Anda bisa memulai tahap ini dengan lebih memahami lingkungan sekitar anda. Namun sebelum sampai tahap ini tentu saja anda diwajibkan untuk mengetahui terlebih dahulu dasar-dasar musik. Tanpa pengetahuan dasar tentunya anda tidak bisa menyusun sebuah komposisi. Beli piano dan berusahalah untuk menguasai dasar permainannya.

Kemudian bukalah hati, pikiran dan telinga anda agar mampu membaca suasa lingkungan sekitar. Ini akan memudahkan anda untuk menciptakan karya yang eksperimental. Jangan takut untuk membuat kombinasi yang tidak biasa, karena itu adalah nilai plus anda.

No comments:

Post a Comment